Monday, May 25, 2020

Situs Belanda Penyedia Foto Lawas Indonesia Era Kolonial

Situs Belanda Penyedia Foto Lawas Indonesia Era Kolonial
Suasana perkampungan Minangkabau di Singkarak pertengahan abad ke-19. Sumber KILTV Leiden University
Terkadang foto jadul memberikan cerita tersendiri. Terdapat kenangan yang dibagikan untuk setiap gambarnya. Seolah ada pesan yang dapat menjadi memori kolektif bagi setiap orang, kaum atau bangsa. 

Ketertarikan terhadap foto lawas ini erat kaitannya dengan hobi saya memotret foto bangunan. Detail bangunan dan bentuknya memberikan rangsangan di otak untuk terus mengabadikannya. Jika dilihat semua koleksi foto yang dimiliki bergenre landskap dan arsitketur. Keduanya saling berpadu mengisi album digital saya.

Wednesday, May 20, 2020

Merindukan Pisang Kapik Jajanan Khas Kota Bukittinggi

Pisang Kapik Khas Kota Bukittinggi

Pisang Kapik itulah namanya. Bagi penikmat kuliner pasti akan mencari Pisang Kapik ini saat belusukan ke Pasar Ateh, Kota Bukittinggi. Sembari berlibur di kota yang menjadi tujuan wisata ini, pengunjung pun dapat juga memenjakan lidahnya dengan mencicipi beragam kuliner khasnya.

Pisang Kapik ini menjadi jajanan pasar yang seolah menjadi buah tangan yang mantap disantap saat masih hangat-hangatnya. Lokasinya pun mudah sekali dijumpai. Tidak jauh dari objek wisata Jam Gadang yang kesohor di dunia itu.